KPU Resmi Tetapkan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Sebegai Pemenang Pilgub Jabar 2024

Gubernur Jawa Barat Terpilih Dedi Mulyadi
Sumber :
  • Istimewa

Kang Dedi Mulyadi

Photo :
  • Istimewa
Dedi Mulyadi Beri Pesan Persaudaraan di Momen Natal 2024

"Nah, dan kemudian saya juga mengucapkan terimakasih kepada Paslon Cagub no urut 1,2, dan 3 yang memberikan support kepada diri saya untuk terus melaksanakan rangkaian kegiatan Pilkada sampai hari ini," kata KDM.

KDM mengaku sudah tidak sabar untuk dilantik agar bisa cepat-cepat mengabdi kepada masyarakat Jawa Barat sebagai seorang gubernur.

5 Tahun Berlalu, Kenapa KPK Kembali Ulik Kasus Suap Harun Masiku?

"Nah selanjutnya, kita ingin segera melaksanakan tugas-tugas ini dengan cepat, karena saya biasa bekerja dengan cepat. Sehingga seluruh kecepatan itu kan tergantung pada penetapan kapan dilakukan pelantikan. Kita masih menunggu yah, pelantikannya akan dilaksanakan kapan, apakah akan dipisah yang tidak digugat ke MK lebih dulu, dan atau digabung menunggu seluruh gugatan itu selesai. Nah itu kita serahkan sepenuhnya kepada pemerintah," ungkapnya.

Meski begitu, KDM akan tetap melaksanakan tugas-tugas kemanusian yang biasa dilakukan meski belum dilantik sebagai Gubernur Jawa Barat.

Dedi Mulyadi Bicara Paradigma Sunda dalam Proses Pembangunan Daerah

"Tetapi dibalik itu saya akan tetap melaksanakan tugas-tugas kemanusiaan saya dengan baik setiap hari. Karena dalam setiap hari saya selalu menerima tamu, selalu menyelesaikan problem, apalagi hari ini saya mau menyukseskan program ketahanan pangan dan program memberi makanan gizi gratis bagi siswa," janjinya.

Selain itu, KDM mengaku akan merangkul berbagai unsur di Jawa Barat untuk sama-sama melakukan pembangunan yang baik, termasuk lawan politiknya.

Halaman Selanjutnya
img_title