Gugatan Cerai Aldilla Jelita Belum Masuk Karena Belum Bayar Pendaftaran

Indra Bekti dan Aldila Jelita
Sumber :
  • Berbagai Sumber

Jabar – Seperti yang sudah diwartakan sebelumnya, bahwa Indra Bekti digugat cerai oleh sang istri, Aldilla Jelita. Perempuan asal Malaysia itu menggugat cerai Indra melalui kuasa hukumnya, Milano Lubis ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Minat Jadi Pemain Naturalisasi Timnas, Thomas Poll Ngaku Berdarah Indonesia

Namun, saat pihak PA Jakarta Selatan dikonfirmasi, ternyata gugatan cerai Aldilla belum masuk ke sistem Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

"Hingga saat ini, di Sistem Informasi Penelusuran Perkara Pengadilan Agama Jakarta Selatan, tidak terdaftar nama tersebut," kata Huma Pengadilan Agama Jakarta, Taslimah di kantornya, Selasa, 28 Februari 2023.

Manajer Timnas Indonesia Ungkap Sebab Jordi Amat Absen di Laga Lawan China

Saat ditemui awak media, Milano menjelaskan gugatan cerai itu sebenarnya sudah terdaftar dan bahkan nomor registrasi perkaranya sudah keluar.  Hanya saja, gugatan cerai itu terkendala dalam biaya pendaftaran. Aldilla tidak bisa membayar pada hari Senin karena sudah terlalu sore.

Biaya pendaftaran itu telah dilunasi hari ini, Selasa, 28 Februari 2023. Selanjutnya, dala. Dalam keterangannya, Milano mengatakan gugatan cerai Dilla kepada Bekti akan keluar esok hari di sistem Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Jordi Amat Dipulangkan ke Malaysia, Positif Absen di Laga Lawan China

"Jadi kemarin itu kan sudah didaftar, nomor register nya sudah ada tapi belum bisa dibayar karena sudah terlalu sore, jadi baru bisa dibayar sekarang, besok pagi kalian lihat udah ada. Jadi daftarnya emang online tapi bayarnya harus langsung," kata Milano Lubis di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, 28 Februari 2023.

Sementara untuk jadwal sidang perdana perceraian Aldilla dan Indra, kata Milano, tinggal menunggu dari Pengadilan Agama.

"Tinggal nunggu dari Pengadilan Agama Jakarta Selatan jadwalnya, nantikan mereka paling minggu depan udah ada, paling pembagian hakim," ujar Milano.