Tok ! Desta dan Natasha Rizky Resmi Bercerai

Tok ! Desta dan Natasha Rizky resmi bercerai
Sumber :
  • intipselep.com

VIVA Jabar – Artis tanah air, Deddy Mahendra Desta telah sah membacakan ikrar cerai satu cerai untuk Natasha Rizki. Namun, pembacaan cerai itu diwakili kuasa hukumnya, Hendra Siregar.

Tiap Tahun Ada 4000 Janda Baru di Subang, Pengadilan Agama Sebut Faktor Ekonomi

“Agenda hari ini pembacaan ikrar talak sudah dilakukan tadi. Kebetulan pemohonnya tidak bisa hadir, jadi melalui kuasa. Jadi, perhari ini sudah selesai mengenai proses persidangan cerai talak,” ungkap Hendra Siregar kepada awak media di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan pada Senin, 10 Juli 2023.

Kepada awak media, Hendra kembali menjelaskan agenda sidang cerai kliennya, Desta. Sebelumnya, Desta diminta datang ke pengadilan untuk membacakan ikrar cerai secara langsung.

Kejutan Besar! Kevin Diks Resmi Bela Timnas Indonesia Lawan Jepang

Namun saat dikonfirmasi, selaku perwakilan kuasa hukum Desta, Hendra dan Natasha Rizki, Rully Agung hadir di PA Jakarta Selatan dalam agenda sidang cerai terbaru ini.

“Iya (tidak), hanya kuasa hukum. Dari kuasa hukum pemohon hadir sama kuasa hukum termohon juga hadir,” kata Hendra Siregar.

Kejutan! Menpora Ungkap Rencana Naturalisasi Lagi Setelah Kevin Diks

Meski tak bisa membacanya secara langsung, Hendra menyebut pembacaan ikrar cerai itu sah-sah saja. Menurut dia, surat kuasa kliennya kepadanya sudah cukup.

“Bisa. Sah. Yang penting ada (surat) kuasa (mewakilkan pembacaan ikrar talak cerai),” ucap Hendra.

Tak bisa hadir dan membacanya secara langsung, Hendra membeberkan alasan kliennya tak bisa hadir di PA Jakarta Selatan. Katanya Desta sedang keluar kota.

“Karena ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan dan memang kan prinsipal sudah memberikan kuasa kepada kita,” ujar Hendra.