Arus Mudik dan Balik 2023 Dinilai Sukses, Kapolri Dapat Apresiasi dari Polisi Selebriti

Kapolri Dapat Apresiasi dari Polisi Selebriti
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Jabar – Mabes Polri, pada Hari Kamis, 13 Juli 2023 bertempat di Ruang Kerja Kepala Divisi Humas Polri, Kapolri, Jend. Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., mendapat Apresiasi dari Polisi Selebriti dan Kak Seto Award .

Seorang Remaja di Subang Ditusuk Gengster hingga Tembus ke Paru- Paru

Adapun penghargaan tersebut diterima oleh Kapolri yang diwakili Kadiv Humas Polri, Irjen Pol. Dr. H. Sandi Nugroho, SIK., SH., M.Hum. didampingi Brigjen Pol. Gatot Repli Handoko, SIK., selaku Karo Multimedia Div Humas Polri.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Direktur Polisi Selebriti, Zandre Badak yg juga menjabat Sekjen Gerakan Nasional Polisi Sahabat Anak (GERNAS POLSANA).

Tindak Tegas Bikers Sunmori, Masyarakat Diminta Melapor jika Ada Balapan Liar

Menurut Zandre Badak Kapolri beserta jajaran bekerja sangat luar biasa dalam mengantisipasi Arus Mudik dan Arus Balik 2023 terbukti hampir tidak terjadi kemacetan dan itu samgat dirasakan oleh Masyarakat.

"Ini kata Masyarakat, Mereka ramai-ramai live Streaming di akun Media Sosialnya masing-masing dan menunjukan bahwa Masyarakat Indonesia benar-benar merasakan Pulang Kampung alias Mudik Lebaran tanpa hambatan dan tidak mengalami kendala(macet) panjang), ini bukti kinerja dan kerja keras Polri yang patut kami Apresiasi", tandas Mantan Manager Artis ini.

Selebgram Chandrika Chika Ditetapkan Tersangka Dugaan Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Ditempat yang sama Kadiv Humas Polri, Irjen Pol. Sandi Nugroho mengatakan bahwa dirinya bersama Kapolri dan Kakorlantas serta para Ditlantas Polda benar-benar terjun langsung sesuai Perintah Kapolri untuk memastikan Masyakarat Mudik dengan Aman dan Nyaman.

"Terima Kasih Mas Zandre selaku Direktur Polisi Selebriti yang telah mengapresiasi Bapak Kapolri, ini akan kami Laporkan kepada Beliau dan akan semakin memacu Kinerja Polri agar semakin tulus melayani Masyarakat sesui program Bapak Kapolri yaitu Polri yang Presisi", tutur Kadiv Humas Polri yang juga Mantan Kapolrestabes Surabaya.

Halaman Selanjutnya
img_title