Sosok Di Balik Kemenangan Indonesia di Laga SEA Gamez 2023.

Waketum PSSI, Zaenudin Amali
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Jabar - Berakhir sudah perjuangan atlet Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja. Putra-putri terbaik bangsa berhasil menduduki peringkat ketiga klasemen akhir perolehan medali. 

Huawei Watch Fit Special Edition, Sahabat Sejati untuk Gaya Hidup Sehat

Indonesia mengumpulkan 87 medali emas, 80 perak, dan 109 perunggu. Capaian tim Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja dipastikan melampaui target perolehan medali. 

Sebelumnya Presiden Joko Widodo meminta pasukan Merah Putih membawa pulang sedikitnya 69 medali emas. 

Target Shin Tae yong Sapu Bersih Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Diingatkan Suporter

Kontingen Indonesia pun terpacu dan termotivasi, hingga akhirnya mampu meraup 276 medali dengan rincian 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu. Ini merupakan pencapaian SEA Games terbaik dalam enam edisi SEA Games terakhir. 

Sejak SEA Games 2013, perolehan medali emas Indonesia tak pernah menyentuh angka 80.  Pada SEA Games tahun ini, sebanyak delapan cabang olahraga mencatatkan diri sebagai juara umum. Kedelapannya adalah wushu, pencak silat, balap sepeda, tenis, esports, bulutangkis, voli, dan angkat besi.

5 Smartwatch Xiaomi Terlaris yang Wajib Anda Miliki, Harga Cuma di Bawah 1 Jutaan

Tak hanya itu, cabang olahraga lainnya juga mencetak sejarah, diantaranya hoki dan kriket. Hoki indoor putra dan kriket putri kategori 6s untuk kali pertama meraih emas di ajang pesta olahraga antar bangsa-bangsa Asia Tenggara ini.

Angkat besi juga tak mau tertinggal. Lifter Eko Yuli Wirawan (kelas 61kg), Rizki Juniansyah (73kg), Rahmat Erwin Abdullah (kelas 81kg) mampu memecahkan rekor SEA Games. Timnas basket putri 5x5 mendapatkan emas untuk pertama kalinya.  

Halaman Selanjutnya
img_title