Sambut Kemenangan Timnas Indonesia, Masyarakat Di Sekitar HI Menyemut

Panggung Group Band Cokelat meriahkan Parade Atlet Indonesia
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Jabar - Kawasan Bundaran Hotel Indonesia Jakarta tiba-tiba berubah menjadi lautan manusia pada Jum'at (19/5/2023) kemarin. Masyarakat berkumpul menyambut parade juara Timnas Indonesia U-22 yang meraih emas di SEA Games 2023 Kamboja. 

Trik Erick Thohir Treatment Kesehatan Mental Karyawan BUMN

Sejumlah acara digelar dalam rangkaian pesta rakyat atas keberhasilan Indonesia memenangkan laga Final Sepakbola SEA Games 2023 Kamboja. Bahkan, perolehan medali emas melewati target yang dicanangkan Pemerintah.

Pantauan wartawan viva.co.id di lokasi, Panpel Parade menghadirkan beberapa artis papan nama atas. Sebut saja, diantaranya dari Group Band Cokelat.

Shin Tae-yong Belum Kembali ke Tanah Air, Erick Thohir Angkat Bicara

Masyarakat yang memang sudah berkumpul di kawasan Bundaran HI seketika menyemut ke depan panggung begitu mendengar suara Kikan menyanyikan lagu Kebyar-Kebyar.

Bagi penggemar Cokelat, suara Kikan nan khas memang sangat dirindukan dalam menyanyikan Karma hingga Bendera. 

TikTok dan Pos Indonesia Luncurkan Rumah Kreatif bagi Para Kreator

Kikan yang sempat berpisah dengan Cokelat dan menjadi penyanyi solo itu kembali bergabung lagi dengan grup musik lamanya pada pertengahan 2022. 

Tak heran masyarakat yang sejak tadi bosan hanya berdiri dan duduk-duduk saja menunggu kedatangan arak-arakan Timnas dan medali emas langsung melompat-lompat mengikuti hentakkan lagu Karma.

Halaman Selanjutnya
img_title