Megawati Hangestri Siap Jadi Ujung Tombak Red Sparks di Playoff, Target Tembus Final!
VIVA Jabar – Red Sparks bersiap tampil habis-habisan di babak playoff Liga Voli Korea Selatan 2024-2025. Pelatih Ko Hee-jin tampaknya menyusun strategi matang, termasuk dengan memarkir Megawati Hangestri di tiga laga sebelumnya untuk menjaga kondisi fisiknya.
Langkah ini diambil karena Red Sparks sudah memastikan tiket ke babak playoff. Kesempatan tersebut dimanfaatkan Ko Hee-jin untuk melakukan rotasi pemain dan memberi jam terbang bagi para pemain muda.
“Saat saya tidak bermain, pelatih meminta saya fokus pada latihan penguatan fisik. Tapi saya tidak ingin kehilangan feel permainan, jadi saya tetap minta untuk melakukan latihan bola. Akhirnya saya bisa menjalani kedua jenis latihan itu," ungkap Megawati, dikutip dari The Spike, Minggu (16/3/2025).
Strategi itu tampaknya membuahkan hasil. Kembalinya Megawati langsung memberikan dampak besar bagi Red Sparks.
Ia tampil impresif saat melawan AI Peppers di laga kelima putaran keenam Liga Voli Korea, Kamis (14/3/2025). Bermain di Chungmu Gymnasium, Red Sparks tampil dominan dan menang telak 3-0 (27-25, 25-17, 25-19).
Megawati menjadi bintang kemenangan dengan mencetak 35 poin dalam tiga set. Catatan ini tak hanya mengejutkan pelatih Ko Hee-jin, tetapi juga menegaskan peran penting Megawati sebagai motor serangan tim.
“Kembalinya Megawati membawa energi besar bagi tim. Dia menunjukkan performa yang luar biasa," ujar Ko Hee-jin.