Volimania Korea Selatan Serang Balik Kelakuan Netizen Indonesia
- tvOnenews.com
VIVA Jabar – Sikap dan kelakuan para netizen Indonesia yang telah mengkritik kebijakan KOVO lantaran tidak memilih Megawati sebagai pemain terbaik V-League.
Terdapat sebuah kabar terbaru bahwa para penggemar voli Korea Selatan telah tegas menyerang balik netizen Indonesia yang sebelumnya kritik keras KOVO.
Meskipun Megawati telah berpulang ke Indonesia akan tetapi serba-serbi setelah dirinya hengkang dari Red Sparks masih sangat hangat diperbincangkan.
Megawati secara mengejutkan baru-baru ini dinyatakan bahwa dirinya tidak masuk ke dalam best 7 V-League 2024 2025 yang telah diselenggarakan oleh KOVO.
Sedangkan best 7 V-League ini merupakan salah satu penghargaan secara individu dari KOVO yang mana berisi nama-nama pemain terbaik sesuai dengan posisi masing-masing di sepanjang V-League.
Sedangkan untuk posisi yang serupa dengan Megawati yaitu opposite telah dinobatkan pemain terbaiknya merupakan pemain dari andalan GS Caltex yaitu Gyselle Silva.
Sehingga keputusan KOVO yang tidak memilih Megawati mendapatkan sebuah reaksi dari netizen Indonesia yang menganggap bahwa Megawati jauh lebih baik apabila dibandingkan dengan Gyselle Silva.