Jelang Laga Kontra Lion City Sailors, Persib Punya Kabar Baik

Gelandang Persib Bandung, Stefano Beltrame.
Sumber :
  • IG Steno Beltrame.

VIVAJabar – Beberapa pemain Persib Bandung, saat ini diketahui sedang dalam masa pemulihan cedera. Namun, dokter tim Persib Rafi Ghani belakangan ini memberikan kabar baik bahwa sejumlah pemain yang cedera itu menunjukkan perkembangan positif jelang laga kontra Lion City Sailors di ajang AFC Champions League Two.

Usai Kalah dari Persib, Persebaya Surabaya Perbaiki Lini Belakang untuk Hadapi PSM Makassar

Sebagaimana diketahui, Persib Bandung akan berlaga di ajang AFC Champions League Two (ACL 2). Kali ini, Maung Bandung akan menjamu Lion City Sailors di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pada Kamis, 24 Oktober 2024.

Pemain Persib Bandung, David da Silva (kanan)

Photo :
  • tvonenews.com
PSM Makassar Tanpa 4 Pemain Kunci, Persebaya Surabaya Tetap Siapkan Kekuatan Penuh

Menapaki pertandingan melawan wakil Singapura itu, seperti biasa Skuad Maung Bandung menggelar latihan. Nampak David da Silva dan Tyrone del Pino sudah bergabung dalam latihan tersebut setelah sebelumnya kedua pemain tersebut mengalami cedera.

Dikutip dari persib.co.id, Rafi Ghani mengungkapkan berdasarkan hasil laboratorium, kondisi David normal. Kendati begitu, bomber asal Brasil itu harus menjalani tes Magnetic Resonance Imaging (MRI).

Jadi Tim Tak Terkalahkan, Pemain Persib Tekankan Tidak Merasa Puas

“David sedang mengikuti program dari fisioterapi. Tapi, kami akan pastikan setelah dua hari, nanti hari Selasa mau di MRI. Semoga tidak ada apa-apa. Kalau dari hasil lab-nya bagus,” kata Rafi di SPOrT Jabar Arcamanik.

Kendati begitu, Rafi belum bisa memastikan kapan pemain berkepala plontos bisa kembali merumput.

"Kita lihat dari hasil nanti MRI-nya. Jadi, kalau hasil MRI-nya bagus, masalah main atau tidak, nanti pelatih kepala yang menentukan," tandasnya.

Rafi juga mengatakan Rezaldi Hehanussa kini menunjukkan perkembangan yang baik. Saat ini, Rezaldi sedang menjalani program terapi. Kemungkinan dia akan bisa bergabung latihan dalam waktu dekat.

“Rezaldi kemarin baru terapi untuk lututnya. Jadi, masih ada program dari fisioterapi. Mudah-mudahan bisa bergabung secepatnya,” ucapnya.

Sedangkan Tyrone del Pino yang sempat tak sadarkan diri ketika pertandingan kontra Persebaya Surabaya, 18 Oktober lalu, juga terlihat sudah berlatih bersama. Gelandang asal Spanyol ini sudah membaik dan tidak ada keluhan lagi di bagian kepalanya.

“Saya pastikan tidak ada fraktur di bagian tulang dan tidak ada pendarahan di dalam kepala. Jadi, Alhamdulilah semoga bisa main di hari Kamis,” pungkas Rafi