Bek Kiri Persib Bandung Kecewa Berat Kalah 0-2 dari Dewa United, Ungkap Fakta Menohok
Jabar – Bek kiri Persib Bandung, Mohamad Edo Febriansah mengaku kecewa dengan hasil yang didapatkan timnya saat menghadapi Dewa United.
Gara-gara menyerah dengan skor 0-2, rekor tak terkalahkan Persib Bandung setelah 22 pertandingan terhenti pada pertandingan ini.
Persib Bandung menderita kekalahan pertamanya musim ini pada laga pekan ke-19 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat 17 Januari 2025.
Dua gol Dewa United yang bersarang ke gawang Persib Bandung dicetak Alex Martins Ferreira di menit 30 dan Septian Bagaskara menit 90+3
Edo mengatakan, hasil tersebut tidak sesuai target seluruh anggota tim.
"Bukan hasil yang kami inginkan. Kita tidak bisa melanjutkan tren tak terkalahkan di musim ini. Pasti ini jadi bahan evaluasi buat kami," kata Edo dalam post match press conference.
Hasil ini memang tidak mengubah posisi Persib Bandung di puncak klasemen dengan 40 poin.