Heboh di Italia! Media Negeri Pizza Soroti Kesiapan Timnas Indonesia Jelang Duel Sengit Lawan Australia dan Bahrain

Timnas Indonesia senior
Sumber :

VIVA Jabar – Timnas Indonesia kembali menjadi sorotan, kali ini dari media Italia, jelang laga penting Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia dan Bahrain.

Resmi! Inilah Daftar Terbaru Skuad Timnas Indonesia Pilihan Patrick Kluivert untuk Hadapi Australia dan Bahrain

Perhatian tersebut dipicu oleh naturalisasi tiga pemain anyar: Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Dean James, yang resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Senin (10/3/2025).

Ketiganya telah menjalani pengambilan sumpah kewarganegaraan di Kedutaan Besar Indonesia di Roma.

PSSI Gencar Pemain Naturalisasi, Media Korea Selatan Berikan Kritik Pedas: "Indonesia Sudah Gila!"

Langkah ini diambil sebagai strategi PSSI untuk memperkuat skuad Garuda. Meskipun Timnas Indonesia sudah memiliki Maarten Paes yang tampil solid dalam enam laga terakhir.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menilai penambahan Audero penting untuk memperdalam opsi di lini pertahanan, terutama untuk mengantisipasi cedera atau skorsing.

Berani Tampil Ganas! Mees Hilgers Bocorkan Modal Kuat Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain

Emil Audero bukan nama asing di dunia sepak bola Italia. Ia memiliki pengalaman panjang membela klub-klub besar seperti Juventus, Sampdoria, Inter Milan, hingga kini bermain untuk Palermo di Serie B.

Keputusan Audero untuk beralih kewarganegaraan pun langsung menarik perhatian media Italia.

Halaman Selanjutnya
img_title