Tragis, Pesepakbola Kosta Rika Tewas Dimakan Buaya

Ilustrasi buaya
Sumber :
  • Pixabay

VIVA Jabar – Nasib tragis harus dialami pesepakbola amatir Kosta Rika bernama Jesus Alberto Lopez Ortiz. Dia meninggal dunia usai dimakan buaya di sungai.

Tragis! Bobotoh Dilarang Dukung Langsung Persib di Kandang Madura United

Melansir The Sun, jasad Ortiz ditemukan penduduk sekitar sungai Rio Canas, Provinsi Guanacaste, Kosta Rika. 

Momen mengerikan itu terjadi ketika Ortiz mandi di dungai. Saat itu, tiba-tiba buaya datang dan menyerangnya. Kemudian, jasad Ortiz dibawa buaya berenang di sungai. Bahkan, video memilukan ini menjadi viral di dunia maya. 

Berita Terkini! Pemimpin Nomor Dua Hamas Mohammed Deif, Dikonfirmasi Tewas

Dalam video yang tersebut, penduduk coba mengikuti buaya itu dengan kano. Pada akhirnya, untuk mengevakuasi Ortiz, polisi setempat membunuh buaya itu dengan menembaknya.

Kub Ortiz, Deportivo Rio Canas menyampaikan duka cita yang mendalam. Mereka juga mengharapkan para masyarakat untuk membantu biaya pemakaman sang pemain untuk meringankan beban keluarganya.

Israel Bunuh Ismail Haniyeh usai Bertemu Pemimpin Tertinggi Iran Ali Khamenei

"Dengan kesedihan yang mendalam kami mengumumkan kematian pemain kami Jesús López Ortiz yang dinikmati Tuhan," tulis pernyataan klub Ortiz, Deportivo Rio Canas.

"Beristirahatlah dengan tenang, Chucho - kami juga merasakan kepedihan keluarganya," lanjut pernyataan klub.