Selalu Dikritik Gagal Menangkan Trofi, Shin Tae-yong Siap Bungkam Para Hatters di Piala AFF
- Bola.net
Ia tak mau mencari alasan dan yakin setidaknya bisa menjadikan Indonesia menjadi yang terbaik di Asia Tenggara.
“Untuk AFF, memang saya juga ingin juara tapi harus masuk akal dan pas juga. Untuk saat ini saya berani bicara juara kalau kita ikut AFF lagi,” ucap Shin Tae-yong.
“Kita pasti bisa merebut gelar juara AFF, setidaknya kita tidak akan kalah bersaing untuk mendapatkan trofi juara,” lanjutnya.
Optimisme Shin Tae-yong tentu beralasan. Ia menemukan komposisi yang tepat untuk timnas Indonesia dengan memperbanyak pemain keturunan dan memperbanyak pemain lokal yang berkarier di luar negeri.
Sayangnya, belum jelas apakah tujuan Shin Tae-yong membawa Indonesia meraih kejayaan di Asia Tenggara akan terwujud. Itu karena kontraknya akan segera berakhir.
Kecil kemungkinannya juga Shin Tae-yong akan memberikan trofi selama sisa kontraknya. Dua turnamen lain yang diikuti timnya adalah Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23 2024.