Asisten Shin Tae-yong Klaim Tak Cukup Dua Tahun untuk Bentuk Timnas Indonesia
VIVAJabar – Membentuk sebuah tim yang kuat dan tangguh memang bukan pekerjaan yang sederhana. Asisten pelatih Shin Tae-yong, Nova Arianto bahkan mengaku tidak cukup satu atau dua tahun untuk membentuk Timnas Indonesia yang solid.
Nova mengajak publik untuk lebih bersabar dalam menunggu perkembangan Timnas Indonesia. Sebab menurutnya tidak ada tim nasional yang bisa solid dan kuat dalam waktu singkat.
"Tetap bersabar untuk mengawal prosesnya. Sekali lagi kami bersama head coach Shin Tae Yong dalam proses membangun tim nasional yang kuat ke depannya. Itu tidak bisa satu atau dua tahun dalam membentuk chemistry antar pemain dan butuh waktu," tulis Nova di Instagram.
Nova juga berharap masyarakat terus memberikan dukungan dan masukan yang konstruktif terhadap Skuat Garuda yang saat ini sedang berjuang menuju Piala Dunia 2026.
"Terus berikan dukungan dan masukan positif karena kami paham terhadap ekspektasi untuk tim nasional kita. Semakin tinggi [ekspektasi] itu menjadi motivasi kami untuk selalu berusaha yang terbaik," tulis Nova.
Lebih lanjut, Nova menyampaikan terimakasih kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang telah mendukung sekuat tenaga. Nova berharap apa yang dicita-citakan bersama bisa terwujud.