Timnas U24 Dipastikan Lolos Ke 16 Besar Asian Games dengan Raih Peringkat 3 Terbaik

Timnas U24
Sumber :
  • PSSI

Chinese Taipei memimpin melalui gol penalti Po Liang Chen pada menit ke-34. Kyrgyzstan menyamakan kedudukan pada menit ke-45+2 melalui Ernaz Abilov. Kyrgyzstan kini yang memimpin pada menit ke-55 melalui gol bunuh diri Tzu Ming Huang.

Taklukkan Filipina 2-0, Indonesia Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Gol ketiga Kyrgyzstan dicetak Dastanbek Toktosunov pada menit ke-62, dan gol keempat dicetak Arsen Sharshenbekov pada menit ke-90+1. Dengan kemenangan ini, Kyrgyzstan memperoleh 3 poin dengan selisih gol 0.

Di sisi lain, Chinese Taipei mempertahankan tiga poin dengan selisih gol -4. Kyrgyzstan berada di peringkat kedua karena mencetak gol lebih banyak dari Indonesia di semua pertandingan Grup F.

Awal Babak Kedua, Indonesia Gandakan Keunggulan atas Filipina

Kyrgyzstan pun lolos di peringkat kedua dan akan menghadapi Korea Selatan di babak 16 besar. Indonesia dijadwalkan melawan Uzbekistan di babak 16 besar pada 28 September. Namun, Uzbekistan akan kembali bermain melawan Hong Kong malam ini. Pada laga pertama, Uzbekistan mengalahkan Hong Kong 1-0.