Dua Tim Raksasa Eropa Tumbang di Liga Champions Matchday Kedua

Real Madrid
Sumber :

Jabar, VIVA Liga Champions musim 2024/2025 menyajikan pertandingan seru pada Kamis, 3 Oktober 2024 dini hari WIB. Dua tim raksasa Eropa, yakni Real Madrid dan Bayern Munchen tumbang di matchday kedua tersebut.

Taklukkan Slovan Bratislava 4-0 Manchester City Geser Rekor Manchester United di Liga Champions

Sama-sama melakoni laga kandang, Real Madrid dan Bayern Munchen juga sama-sama pulang tanpa meraih poin. Real Madrid kalah 1-0 dari Lille, sementara Bayern Munchen tumbang di tangan Aston Villa dengan skor 1-0.

Bermain di hadapan penonton sendiri, Lille berhasil memberi perlawanan kepada Real Madrid. Endrick, Vinicius Jr., dan Jude Bellingham yang menjadi tumpuan serangan Madrid mampu diredam dengan apik oleh Lille.

Barcelona Pesta Gol di Liga Champions Matchday 2, Libas Young Boys 5-0

Di penghujung babak pertama, Lille akhirnya mampu merobek gawang Real Madrid melalui Jonathan David. Melalui tendangan penalti, David mampu mengecoh Andriy Lunin.

Untuk diketahui, penalti tersebut dihadiahkan pada Lille usai Eduardo Camavinga melakukan handball saat coba membendung tembakan Edon Zhegrova.

Update Liga Champions, Borussia Dortmund Vs Celtic: 7-1

Kedudukan 1-0 untuk kemenangan Lille tersebut bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Lille pun berhak atas 3 poin dari pertandingan tersebut.

Aston Villa Menang atas Bayern Munchen

Photo :
  • -
Halaman Selanjutnya
img_title