Kans Timnas Indonesia Lolos Semifinal Piala AFF 2024 Jika Berhasil Taklukan Filipina

Timnas Indonesia Piala AFF 2024.
Sumber :
  • tvonenews.com

VIVAJabar - Timnas Indonesia akan menjalani laga penting di matchday terakhir Grup B Piala AFF 2024 menjamu Filipina di Stadion Manahan Solo, Sabtu, 21 Desember 2024.

Proses Naturalisasi Pemain Keturunan Mengalami Perjalanan yang Panjang

Laga tersebut dinilai sangat penting bagi kedua tim, sebab hasil dari pertandingan tersebut akan menentukan tim mana yang berhak lolos ke Semifinal Piala AFF 2024.

Sementara itu, di sisi lain Myanmar akan menghadapi laga hidup dan mati melawan Vietnam di waktu yang sama.

Denny Landzaat Komentari Jairo Riedewald Untuk Segera Gabung Timnas Indonesia

Dari semua tim di grup B, hanya Laos yang sudah dinyatakan gugur setelah menjalani empat pertandingan.

Pada pertandingan sebelumnya, Filipina berhasil menahan imbang Vietnam, Myanmar menang 3-2 atas Laos, dan Indonesia kalah 1-0 atas Vietnam.

Kendala Naturalisasi Jairo Riedewald Sepertinya Lebih Sulit Dari Maarten Paes

Kini, Vietnam masih kokoh di puncak klasmen dengan raihan tujuh poin, diikuti Indonesia dan Myanmar di peringkat tiga dan empat dengan poin yang sama yaitu empat.

Sementara di posisi keempat masih diduduki oleh Filipina dengan raihan tiga poin.

Halaman Selanjutnya
img_title