Shin Tae-yong Diterpa Isu Pemecatan, Menpora Serahkan Keputusan ke PSSI
Sabtu, 4 Januari 2025 - 12:32 WIB
Sumber :
- Screenshot berita VivaNews
Dito hanya menegaskan bahwa pemerintah sepenuhnya akan mendukung keputusan yang dihasilkan sebab ia yakin hal itu demi meningkatkan prestasi Timnas Indonesia.
"Yang pasti pemerintah mendukung langkah apa pun demi akselerasi prestasi," jelas politisi Partai Golkar itu.
Belakangan ini kinerja Shin Tae-yong memang mendapat sorotan. Hal itu semakin tajam lantaran ia gagal membawa Timnas Indonesia ke babak semifinal Piala AFF 2024 lalu.
Dari situ, muncul suara-suara yang meminta juru taktik asal Korea Selatan didepak dari kursi pelatih Timnas Indonesia.