Erick Thohir Janji Umumkan Pelatih Baru Timnas Indonesia Minggu Depan
- tvonenews.com
VIVAJabar – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berjanji akan mengumumkan siapa pengganti Shin Tae-yong untuk melatih Timnas Indonesia Minggu depan.
Kabar tersebut ia sampaikan saat menjalani konferensi pers pada hari ini di Menara Danareksa, Jakarta, pada Senin, 6 Desember 2025.
Erick mengatakan, sosok pelatih pengganti STY akan datang ke Indonesia pada 11 Januari dan akan diperkenalkan kepada masyarakat pada 12 Januari 2025 yang akan datang.
"Kami sudah dapatkan calonnya nanti di tanggal 12 jam 4 sore. Tanggal 11 malam sudah mendarat dan tanggal 12 akan ada media tanya jawab," tutup Erick Thohir.
Meski begitu, Erick tidak menyampaikan secara pasti siapa calon pengganti Shin Tae-yong tersebut.
Meski begitu, sudah banyak nama-nama yang beredar di media sosial, seperti Louis van Gaal, Erik ten Hag, hingga Patrick Kluivert.*