Proses Naturalisasi Jairo Riedewald Jadi Prioritas PSSI, Kapan Rampung?

Jairo Riedewald dan Miliano Jonathans
Sumber :
  • Istimewa

Jabar –Proses naturalisasi Jairo Riedewald kini menjadi salah satu prioritas utama PSSI dalam memperkuat skuad Timnas Indonesia

Erick Thohir Beri Kabar Gembira untuk Suporter Timnas Jelang Laga Indonesia vs Australia

Pemain kelahiran Belanda yang memiliki pengalaman bermain di level tertinggi bersama klub-klub Eropa ini diharapkan dapat menambah kualitas lini tengah Tim Garuda. 

Setelah sukses menyelesaikan naturalisasi Ole Romeny, PSSI kini fokus menyelesaikan administrasi dan persyaratan yang dibutuhkan untuk Jairo Riedewald.

Berkas Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Sudah Selesai Kini Siap Bela Timnas Indonesia

Proses ini diharapkan dapat rampung sebelum bulan Maret, seiring dengan persiapan Timnas untuk menghadapi agenda internasional mendatang. 

dr. Zaidul Akbar

Photo :
  • Istimewa
Harapan Tidak Sesuai Ekspektasi, Netizen Malaysia Ngamuk Tidak Ada Pemain Natrualisasi Seperti Skuad Garuda

Apakah Riedewald akan segera berseragam Merah Putih? Semua mata kini tertuju pada langkah strategis PSSI untuk menyelesaikan proses ini tepat waktu.

PSSI berharap pemain dengan pengalaman bermain di klub elit Eropa ini dapat membantu Timnas Indonesia dalam turnamen internasional 

“Proses surat menyurat dan dokumen untuk Ole Romeny sejauh ini lebih maju dibandingkan Jairo Riedewald,” ujar Erick Thohir dalam konferensi pers terbaru.

“Namun, kami terus melakukan pendekatan intensif terhadap Jairo untuk memastikan ia dapat memperkuat Timnas pada Maret 2025. Kepastian tersebut masih kami tunggu,” tambahnya.

Disebutkan bahwa Ole Romeny telah melewati proses naturalisasi Jairo Riedewald. 

Ini karena dia sebelumnya dihubungi oleh Erick Thohir tentang kemungkinan bergabung dengan Timnas Indonesia.

Bahkan, pemain berusia 24 tahun itu pergi ke Indonesia untuk menyaksikan pertandingan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Timnas Indonesia dan Jepang.

Meskipun Timnas Indonesia kalah, kunjungan Romeny menunjukkan keinginan dia untuk bergabung dengan tim asuhan PSSI di masa depan.

PSSI mendapat perhatian publik karena tujuan mereka untuk menyelesaikan naturalisasi kedua pemain sangat ambisius.