Erick Thohir Kunjungi Patrick Kluivert di Belanda, Bahas Hal Penting!

Erick Thohir Beserta Jajaran Pelatih Timnas Indonesia
Sumber :

VIVAJabar – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir kini sedang berada di Belanda. Ia menemui pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert beserta jajaran tim pelatih membahas persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bojan Hodak dan Ong Kim Swee Saingan Untuk Dapatkan Saddil Ramdani

Melalui sosial medianya, Erick menyampaikan dia sedang bersama Kluivert, Alex Pastoor, Denny Landzaat, dan Gerald Vanenburg.

Erick Thohir bersama rombongan mengunjungi KNVB Campus di Zeist, Belanda.

Mantan Pemain Timnas Indonesia Digadang-gadang Akan Bergabung Dengan Persib Bandung

Dalam kunjungannya tersebut, Erick mengatakan ingin belajar dari KNVB terkait peningkatan kualitas Timnas Indonesia mulai dari Timnas senior, kelompok usia, hingga Timnas wanita.

Setelah itu, pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu bertemu dengan jajaran pelatih Timnas Indonesia di bawah pimpinan Patrick Kluivert. Mereka adalah Alex Pastoor, Denny Landzaat, dan Gerald Vanenburg.

Media Vietnam Klaim Program Naturalisasi Mereka Lebih Baik dari Indonesia

Mereka membahas progres persiapan Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Maret 2025 mendatang.

"Meeting dengan tim pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, Alex Pastoor, Denny Landzaat dan Gerald Vanenburg di Belanda. Kami berdiskusi tentang progres persiapan pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia dan Bahrain pada Maret mendatang," tulisnya.

Halaman Selanjutnya
img_title