Denny Caknan Dimarahi Bella Bonita, Netizen Malah Bahas Happy Asmara

Denny Caknan dan Bella Bonita
Sumber :
  • Instagram

VIVA Jabar – Serba-serbi kehidupan Denny Caknan dan Bella Bonita usai menikah kerap menjadi perbincangan. Salah satunya adalah postingan Denny Caknan di Instagram.

Ternyata Denny Caknan baru-baru ini mengunggah momen saat ia dimarahi oleh Bella Bonita. Selebgram tersebut tak senang ketika sang suami menaruh handuk basah di atas kasur.

Kebiasaan Denny Caknan mirip seperti bapak-bapak pada umumnya. "Ngamukan (suka ngamuk)" tulis Denny Caknan dikutip dari akun Instagram-nya pada Minggu (03/09/2023).

Video memperlihatkan Denny Caknan selesai mandi dan membawa handuk. Tak ditaruh di jemuran, handuk langsung dilempar oleh Denny Caknan ke atas kasur.

"Heh! Ngono kui?! (Seperti Itu?!)" teriak Bella Bonita sembari marah-marah usai memergoki sang suami melempar handuk di atas tempat tidur. "Iyo, iyo (Iya, iya)," jawab Denny Caknan. Pelantun Kartonyono Medot Janji tersebut lantas pura-pura sakit di depan Bella Bonita.

Sang istri terlihat iba gegara melihat Denny Caknan kesakitan. Itu sebenarnya adalah konten dari Denny Caknan yang bekerja sama dengan minuman energi bervitamin. Tak sedikit netizen yang merasa bahwa video tersebut relevan dengan kebiasaan bapak-bapak menaruh handuk di atas kasur. Kebiasaan itu juga sering memicu cekcok rumah tangga.

"Kasur wes ditoto mening, anduk mesti brak-bruk. (Kasur sudah ditata, tapi handuk pasti brak-bruk)," tulis Bella Bonita dengan emoticon marah.

 Postingan terbaru Denny Caknan langsung viral usai memperoleh 150 ribu tanda suka dan memancing lebih dari 1.600 komentar. Terdapat warganet yang bersimpati dengan Happy Asmara usai melihat konten tersebut.

Sebagai pengingat, Happy Asmara sempat berpacaran dengan Denny Caknan selama 3 tahun. Mereka tak berjodoh mengingat Denny Caknan menikahi Bella Bonita usai putus dengan Happy Asmara.

Unggahan teranyar Denny Caknan mendapat beragam komentar dari warganet.
"Kasihan Happy Asmara om teganya," kata @ban**tcog**teng.

Heboh Kata Kata Suporter Myanmar Sampai Bawa Arab Saudi Usai Dikalahkan Timnas Indonesia