Fakta Dibalik Nanie Darham Meninggal Usai Jadi Korban Malpraktik Operasi Sedot Lemak

Nanie Darham
Sumber :
  • screenshoot berita VivaNews

VIVA Jabar – Beberapa waktu lalu, warganet sempat dihebohkan dengan kabar meninggalnya seorang pemain film Air Terjun Pengantin, Nanie Darham. Sebab, sosok artis yang sudah lama vakum dari dunia hiburan itu tiba-tiba dikabarkan sudah meninggal dunia. 

Kulit Kusam Saat Liburan? Atasi dengan 7 Produk Skincare Terbaik Ini

Nanie Darham diduga menjadi korban malpraktik saat menjalankan operasi sedot lemak di sebuah klinik yang berada di kawasan Cipete, Jakarta Selatan. Sejak kematian itu, banyak fakta yang diungkapkan oleh kuasa hukum keluarga Nanie Darham, Hartono Tanuwidjaja. 

Menurut kuasa hukum keluarga, Nanie Darham baru saja melahirkan dua bulan sebelum menjalani sedot lemak. Nanie Darham juga belum diperbolehkan untuk melakukan tindakan operasi apapun pasca melahirkan sang anak. 

Kondisi Fisik Mike Tyson akan Diperiksa Dokter Jelang Duel Lawan Jake Paul

Nanie Darham

Photo :
  • screenshoot berita VivaNews

"Dokter Diana sebagai dokter dia di Rumah Sakit Brawijaya menyatakan bahwa kalau korban Nani hendak mempunya rencana operasi sedot lemak liposuction mnimal dilakukan enam bulan pasca oeprasi melahirkan itu saran dari dokter kandungan," kata Hartono Tanuwidjaja.

Cara Merawat Cheat Freezer Dengan Benar, Ikuti Tips Dibawah Ini

Hartono mengatakan bahwa sebenarnya korban baru bisa melaksanakan operasi sedot lemak usai enam bulan melahirkan. Hal ini diungkapkan oleh dokter kandungan pribadi Nanie Darham. Ia juga sempat berkonsultasi dengan sejumlah dokter sebelum operasi.  "Jadi saat ini kami mendapat fakta bahwa yang bersangkutan sebelum melakukan sedot lemak di tanggal 21 Oktober, telah melakukan konsultasi di tanggal 6 Oktober," ujar Kompol Hendrikus Yossi di Polres Metro Jakarta Selatan. 

Nanie Darham

Photo :
  • screenshoot berita VivaNews
Halaman Selanjutnya
img_title