Dian Sastrowardoyo Ungkap sosok Pria yang Buat Dirinya Belajar dan Masuk Islam

Dian Sastrowardoyo
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA Jabar – Belakangan ini nama Dian Sastrowardoyo kembali menjadi trending topik di kanal pemberitaan selebritis Tanah Air. Perempuan yang akrab disapa Dian Sastro itu jadi perbincangan usai dirinya menceritakan perjalanan spiritualnya hingga menjadi seorang mualaf di podcast Denny Sumargo yang dirilis pada Kamis, 13 Maret 2024 malam.

Nikita Mirzani Tuding Klarifikasi Vadel Badjideh Bohong, Pacar Lolly Disebut Cari Sensasi

Dalam podcast tersebut, pemeran film Gadis Kretek itu mengungkapkan perjalanannya menjadi seorang mualaf cukup panjang. Namun pada kesempatan itu, ia menguak sosok pria yang membuatnya penasaran untuk belajar tentang agama Islam hingga akhirnya ia mantap menjadi seorang mualaf.

Dian Sastrowardoyo

Photo :
  • viva.co.id
Dokter Tirta Ungkap Alasan Jadi Mualaf, Berawal dari Hinaan Terhadap Sang Ayah

Suatu hari, Dian Sastro ikut sebuah pengajian. Di sanalah itu bertemu dengan seorang pendakwah yakni Ustadz Rahmat. Pertemuan tersebut membawa Dian Sastro terlibat ke dalam dialog ilmiah tentang kegelisahannya perihal agama.

Dian mengajukan pertanyaan kepada Ustadz Rahmat mengenai tujuan manusia hidup di dunia ini. Sang ustadz kemudian membuka kitab suci Al-Qur'an kemudian menjawabnya. Kemudian Dian merasa menemukan apa yang ia cari, yakni jawaban atas pertanyaan yang selama ini belum ada yang menjawabnya selogis itu.

Mualaf di Usia 15 Tahun, Ragnar Oratmangoen Takjub Dengar Suara Adzan di Indonesia

“Gue tanpa ada ekspetasi apa-apa, ya, tanya ke pak ustaz, sebenarnya hidup buat apa sih. Lalu, dibukalah ada ayat Al Quran, terus pokoknya menjawab dengan sangat filosofis dan sangat logis. Gue juga enggak nyangka ternyata kejawabnya sama pemuka agama Islam. Ada namanya Pak Rahmat, dan gue enak banget dengerin penjelasannya," kata Dian Sastro dikutip dari tayangan YouTube Denny Sumargo. 

Dian mengaku dirinya tidak menyangka akan tertarik pada Islam. Tapi setelah mendengar jawaban Ustadz Rahmat, ia merasa masuk akal.

Halaman Selanjutnya
img_title