Dijodoh-jodohkan dengan Ariel Noah, Inara Rusli: Nanti Dulu Dech!

Inara Rusli dan Ariel NOAH
Sumber :
  • Berbagai Sumber

VIVA Jabar – Di tengah proses perceraiannya dengan Virgoun, Inara Rusli nampaknya semakin gencar jadi perhatian publik. Terlebih Ibu tiga anak itu kini mulai aktif di media sosial. Ia memilih melepas cadar untuk kepentingan mencari nafkah untuk sang buah hati.

Tiap Tahun Ada 4000 Janda Baru di Subang, Pengadilan Agama Sebut Faktor Ekonomi

Aktif di media sosial, tentu ada komentar baik itu pernyataan ataupun berupa pertanyaan. Pada satu kesempatan saat ia sedang live streaming di akun TikTok nya, nampak ia membacakan komentar netizen yang ingin menjodohkan dirinya dengan Ariel Noah.

"Kak Inara mau nggak sama abang gue, Ariel NOAH?" kata Inara Rusli membacakan komentar dari warganet sambil tersenyum, dikutip VIVA, Rabu, 31 Mei 2023.

Konser Lifetime Tribute to Chrisye Digelar Pekan Depan, Segera Beli Tiketnya di Link Ini

Video itupun semakin viral sebab kembali dibagikan oleh akun gosip @lambe_danu.

"Aku kayaknya, nggak tahu sih sudah lah nggak mau nge-judge gimana. Aku bingung kalau sama anak band lagi. Nggak tahu. Terserah Allah aja. Nggak mau nge-judge juga ya, ya aku nggak bilang semuanya kayak gitu karena belum tentu semuanya seperti itu," kata Inara merespons.

Pengacara Ungkap Reaksi Andika Rosadi Usai Digugat Cerai Nisya Ahmad

Sementara saat ditemui awak media, Inara tampaknya tidak mau terburu-buru merespons kabar ia dijodoh-jodohkan dengan mantan vokalis Peter Pan itu.

Inara mengaku, selama ini ia dan Ariel belum pernah bertemu dan ngobrol secara langsung. Inara hanya bertemu sekilas di belakang panggung saat menemani Virgoun tampil beberapa waktu silam.

Halaman Selanjutnya
img_title