Liburan Seru di Telaga Biru Cicerem, Jernih Sebening Kristal
- Pinterest @Wahdiati
VIVAJabar – Jika mencari susasana yang tenang ingin memandangi alam dan menghilangkan kejenuhan Telaga Cicerem merupakan tempat yang paling cocok bagi anda untuk melepaskan penat.
Telaga Biru Cicerem
- Pinterest @setapak Langkah
Berada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, tempanya persis berada di bawah kaki gunung ciremai.
Telaga ini juga disebut danau sebening kaca karena apapun yang ada di dalamnya termasuk batang pohon dan ikan-ikan dapat terlihat dengan langsung oleh mata.
Wisata Telaga Biru
- -
Berbagai macam ikan warna menyatu dan terlihat di dalam kolam. Telaga Biru Cicerem memiliki spot foto-foto yang menarik.
Jika Vivanians ingin memiliki hasil foto yang bagus di sini sudah ada jasa fotografer yang bisa membantu Anda untuk memfoto serta bisa menemani Anda bermain air dengan berkeliling naik perahu yang disewakan untuk berfoto di bagian tengah Telaga.