Relawan Matahari Pagi Subang Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran
Rabu, 31 Januari 2024 - 12:23 WIB
Sumber :
- Tangkap layar
VIVA Jabar – Relawan Matahari Pagi Subang bersama masyarakat menggelar Senam Gemoy dalam rangka mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Kegiatan tersebut digelar di Lapang Voli Camara Desa, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Subang, Jawa Barat pada Selasa, 30 Januari 2024.
Kegiatan Senam Gemoy tersebut sekaligus deklarasi dukungan untuk kemenangan Prabowo-Gibran.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh sekitar 80 orang dari Relawan Matahari Pagi Subang dan warga sekitar.
Adapun kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Diki Faisal.