Balqis dan Bani Sama-Sama Tersangka, Polda Bakal Konfrontir Kedua Belah Pihak
- Berbagai Sumber
"Akhirnya terjadi saling lapor di Polres Metro Depok yang mana sang istri melapor duluan dan suaminya melapor kemudian. Dua-duanya kami tetapkan sebagai tersangka," kata dia
Viral Diposting Adik Balqis
Untuk diketahui, viral postingan menyebut seorang wanita korban KDRT oleh suami malah jadi tersangka usai melaporkan. Postingan diunggah oleh akun Twitter @Saharahanum.
Dia mengklaim adik dari korban yang berinisial PB. Korban disebut telah mengarungi bahtera rumah tangga selama 14 tahun, namun dapat perlakuan kasar mulai dari kepala dibenturkan ke tembok, dijambak, hingga mata korban dimasuki bubuk cabai.
"KAKAK GUE KORBAN KDRT MALAH DIJADIKAN TERSANGKA!!! DIPAKSA DAMAI SAMA SUAMINYA, KAKAK GUE GAK MAU MALAH DIJADIKAN TERSANGKA!!!" tulisnya di Twitter