Cita-cita Ivan Belajar di Pesantren Akhirnya Terkabul Usai Bertemu Dedi Mulyadi

Dedi Mulyadi bersama Ivan dan ibunya
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Jabar – Cita-cita Ivan untuk ikut Kang Dedi Mulyadi (KDM) belajar di pesantren akhirnya terlaksana. Ia pun akan segera pindah sekolah di tahun ajaran baru.

Ivan adalah seorang anak yang tinggal di Perum Situ Kamojing, Desa Kamojing, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang. Ia tinggal tak jauh dari rumah Siti Aisyah yang sebelumnya didatangi KDM karena merawat anak mantan majikannya asal Taiwan.

Kemarin KDM tak sengaja bertemu Ivan usai berkunjung ke rumah Siti. Saat itu Ivan menyampaikan keinginannya untuk ikut KDM melanjutkan pendidikan di pesantren. Ivan pun mengajak KDM ke rumahnya.

Di rumah itu KDM bertemu dengan ibu Ivan bernama Siti Suminar. Sang ibu menceritakan suaminya meninggal saat Ivan berusia dua tahun dan adiknya berumur 11 bulan. 

Selama ini mereka tinggal di rumah uwaknya yang bekerja sebagai buruh cuci dan petani. Di tengah obrolan Siti memperlihatkan gelagat tak biasa mulai dari meracau hingga bergerak seolah-olah tengah menari.

KDM yang mulai merasa janggal mengajak Siti dan anaknya ke dapur untuk melihat stok makanan. Di dapur ternyata tak ada sisa makanan dan hanya tersisa beras yang sudah dikerubuti semut.

"Ini uang untuk beli kebutuhan makan anak-anak," ucap KDM. Namun lagi-lagi gelagat aneh dilakukan oleh Siti. Ia menari sambil seolah berbicara dengan orang lain dengan bahasa yang tak dimengerti.