Pantang Nyerah, vietnam Siap Pupuskan Mimpi Timnas Indonesia

Indonesia Vs Vietnam
Sumber :

VIVA Jabar – Timnas Vietnam pantang menyerah dalam perebutan tiket ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia bersama Timnas Indonesia.

Diketahui, Timnas Indonesia ada di urutan kedua klasemen Grup F dengan raihan tujuh poin. Sementara Timnas Vietnam membayangi di peringkat ketiga dengan koleksi enam poin.

Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Selasa malam WIB 11 Juni 2024. Sementara Timnas Vietnam menjalani lawatan ke Basra International Stadium, markas Timnas Irak.

Itung-itungan di atas kertas, Indonesia bisa unggul atas Filipina yang dalam lima pertandingan Grup F mencatatkan satu kali imbang dan empat kali kalah. Main di kandang tentu akan memberi motivasi tambahan kepada Skuad Garuda.

Untuk mengamankan tiket ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia harus bisa menang atas Filipina. Karena jika hasilnya tidak seperti itu, mereka harus berharap Vietnam kalah dari Irak.

Situasi yang tentunya akan membuat Indonesia was-was. Meski Irak dalam lima pertandingan Grup F selalu menang, tapi mereka sudah memastikan tiket ke babak selanjutnya. Dikhawatirkan motivasi pemain sudah menurun.

Vietnam datang dengan situasi tertekan. Mereka dituntut untuk menang sehingga asa untuk bisa melaju ke babak selanjutnya tetap terjaga.

Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik menegaskan anak asuhnya tetap akan berjuang habis-habisan dalam laga melawan Irak. Mereka tak mau memikirkan hasil pertandingan antara Indonesia vs Filipina.

"Kami datang ke sini dengan harapan dan tujuan untuk menang. Para pemain berusaha semaksimal mungkin," kata Kim Sang-sik, dikutip dari The Thao 247.

"Orang Vietnam sangat kuat dan mampu mengatasi kesulitan. Kami akan bermain bagus melawan Irak," imbuh juru taktik asal Korea Selatan itu.