Virgoun Laporkan Inara Rusli, Begini Penjelasan Polisi

Virgoun
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA JabarVirgoun dan Inara Rusli kini tengah dalam proses perceraian. Keduanya saling menuntut hak asuh anak.

Namun, akhir-akhir ini dikabarkan bahwa vokalis group musik Last Child itu melaporkan Inara Rusli pada pihak kepolisian. Kuasa hukum Virgoun, Sandy Arifin enggan membeberkan laporan yang dilayangkan kliennya tersebut.

Sandy mengarahkan awak media untuk bertanya pada pihak kepolisian.

“Untuk pasal dan dan lain-lain teman-teman bisa menanyakan ke pihak kepolisian,” kata Sandy Arifin kepada awak media di kawasan Polda Metro Jaya belum lama ini.

Sementara pihak kepolisian memberi keterangan bahwa Virgoun melaporkan istrinya tersebut terkait dengan dugaan tindak pidana akses data pribadi secara ilegal yang dilakukan oleh Inara Rusli.

“Polda Metro Jaya menerima laporan dugaan tindak pidana ilegal akses dan atau penyebaran data pribadi melalui media elektronik,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko pada Senin, 31 Juli 2023.

“Pelapor Virgoun Teguh Putra dan terlapor atas nama Inara Irola Rusli,” lanjutnya.