KTT ASEAN ke-43, Indonesia Komitmen Pakai Mata Uang Lokal dan Tinggalkan Dolar AS

KTT ASEAN ke-43, Indonesia Bentuk Satgasnas LCT
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar - Pemerintah Indonesia membentuk Satuan Tugas (Satgas) Nasional untuk mendorong peningkatan penggunaan mata uang lokal dalam transaksi Indonesia dengan negara mitra (Local Currency Transaction /LCT). 

Midea Siap Bangun Pabrik Baru pada 2025 Target Produksi Jutaan Unit

Komitmen itu ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman para menteri-menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Penandatanganan nota kesepahaman tentang Kerja Sama dan Koordinasi dalam rangka Peningkatan Penggunaan Mata Uang Lokal dalam Transaksi Indonesia dengan Negara Mitra itu disaksikan oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo pada hari kemarin di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN 2023 di Jakarta. 

Inilah Alasan Kenapa Game Crypto Memefi Dikatakan The Biggest Scam

"Bank Indonesia meyakini bahwa Satgas Nasional LCT akan menjadi wadah koordinasi yang semakin memperkuat sinergi kebijakan antar Kementerian/Lembaga (K/L) dalam upaya meningkatkan penggunaan mata uang lokal pada transaksi bilateral Indonesia dengan negara mitra utama," ujar Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo dalam keterangannya, Selasa, 5 Agustus 2023.

Waw Inilah Fakta Penutupan Game Animal Crossing: Pocket Camp Yang Tak Disangka

Perry menuturkan, pembentukan Satgas Nasional LCT ditujukan untuk mendorong implementasi framework LCT, sebagai bentuk dukungan terhadap upaya meningkatkan stabilitas nilai tukar rupiah dan memperkuat resiliensi pasar keuangan domestik.

"Implementasi LCT dimaksud diharapkan dapat berkontribusi positif pada kegiatan ekspor-impor, investasi, transaksi pembayaran lintas batas, antara lain melalui QR cross border, termasuk ke depan dalam memfasilitasi transaksi perdagangan surat-surat berharga," ujarnya

Halaman Selanjutnya
img_title