Resmi! Poco Pad 5G Meluncur dengan Kapasitas Batarai 10.000 mAh
- POCO
Jabar, VIVA – Poco kabarnya akan segera meluncurkan tablet terbarunya di India yaitu Poco Pad 5G. Poco Pad 5G tentu memiliki perbedaan dengan tablet yang telah lebih dulu dirilis pada Mei 2024 lalu.
Sesuai dengan namanya, kedua tablet ini memiliki perbedaan dari segi konektivitas yang mana Poco Pad 5G dibekali dengan konektivitas 5G.
Tablet ini bisa dipasang SIM Card (nano) dengan dukungan jaringan 5G.
Sementara itu, Poco Pad yang sebelumnya diluncurkan hanya mengandalkan WiFi dan Hotspot untuk konektivitas.
Poco Pad 5G dibekali dengan layar IPS LCD dengan ukuran layar 12.1 inci, resolusi 1.600 x 2.560 piksel, refresh rate 120 Hz.
Tablet ini juga dibekali dengan kecerahan maksimum 600 nits serta kerapatan 249 ppi dan terlindungi Gorilla Glass 3.
Untuk segi dapur pacu, Poco Pad 5G dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2 yang dipadukan dengan RAM 8 GB serta memori penyimpanan 128 GB dan 256 GB.