Minim Empati, Oknum Warga Indramayu Jarah Isi Muatan Truk yang Mengalami Kecelakaan
- Viva.co.id
Diduga setelah berhasil membawa pulang puluhan kaleng susu, sejumlah warga menjual susu kemasan tersebut di media sosial Facebook.
Saat dikonfirmasi awak media, perwakilan pihak Perusahaan, Dasim mengatakan tidak mempermasalahkan soal kejadian itu. menurutnya, susu kaleng itu sudah tidak layak jual dan telah rusak.
Dasim mengungkap, susu kaleng tersebut merupakan barang pengembalian dari toko-toko yang menjual, namun kondisinya memang masih bagus. Dia mengaku, pihak perusahaan sebetulnya berencana membuang susu-susu tersebut.
"Awalnya kami berpikir barang itu mau kami buang. Namun jika dibawa percuma akan menjadi sampah karena sudah ada yang bocor dan pecah. Hingga kami membiarkan warga mengambilnya," kata dia.
Sementara, Kasat Lantas Polres Indramayu, AKP Bagus Yudo Setyawan mengatakan, kecelakaan yang dialami truk pengangkut susu itu merupakan kecelakaan Tunggal.Â