Prabowo Jadi Korban Hoaks, Dituduh Tidur saat Rapat Kabinet Bareng Jokowi, "Brengsek Itu Orang"

Prabowo Subianto dan Erick Thohir
Sumber :
  • Berbagai Sumber

VIVA Jabar Menteri Pertahanan (Menhan) Indonesia dan juga calon presiden potensial dari Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subianto, merasa kesal ketika mengingat pengalaman pahit menjadi korban fitnah dan berita palsu.

WhatsApp Permudah Pengguna Membongkar Hoaks dengan Fitur Pencarian Gambar

Pada awalnya, Prabowo menyatakan bahwa penyebaran fitnah dan berita palsu, yang disebut hoaks, terjadi dengan sangat cepat saat ini. Baru-baru ini, Prabowo sendiri menjadi korban fitnah yang menyebutkan bahwa ia menampar Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Harvick Hasnul Qolbi.  

Sebelumnya, bahkan Prabowo pernah menjadi korban hoaks saat disebut tertidur dalam rapat kabinet bersama Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

WhatsApp Semakin Canggih: Hadirkan Fitur Baru untuk Lacak Asal-Usul Gambar di Aplikasi

Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto

Photo :
  • tvonenews.com

"Sekarang cepat menyebar fitnah, hoaks. Saya dibilang menampar wakil menteri pertanian, aduh. Terus saya dibilang tidur, di rapat sama presiden saya tertidur," kata Prabowo dalam acara silaturahmi 'Sarapan Bareng 1.000 Guru Ngaji se-DIY di Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Rabu, 20 September 2023.

Presiden Prabowo Subianto Diminta Bentuk Direktorat Jenderal Pos dan Logistik Indonesia

Prabowo lantas menjelaskan dirinya rajin mencatat saat mengikuti rapat kabinet, sehingga sering terlihat menunduk.

Beruntung, ada video yang merekam momen dirinya dalam rapat tersebut. Sehingga dapat dilihat dengan jelas, yang terjadi bukanlah ia tidur, tapi menunduk untuk mencatat isi pembahasan dalam rapat.r

Halaman Selanjutnya
img_title