Hasto Beberkan Skenario Terburuk Bila Israel ke Piala Dunia U-20 di Indonesia

Hasto Kristiyanto, Sekjend PDI Perjuangan
Sumber :
  • Berbagai Sumber

Jabar – Seperti yang diketahui, FIFA telah membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Pembatalan tersebut disinyalir karena adanya penolakan dari berbagai kalangan terhadap kehadiran Timnas Israel U-20 ke Indonesia.

Hasil Survei Pilkada 2024, Cagub Jabar Dedi Mulyadi Tunjukan Pengaruhnya di Basis PDI Perjuangan

Disamping itu, Sekjend PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto membeberkan sebuah skenario apabila dipaksakan israel bertamu ke tanah air untuk main di Piala Dunia U-20.

Salah satu skenario terburuk yang Alan terjadi, menurut Hasto, apabila Israel ke Indonesia adalah impeachment atau pemakzulan terhadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

4 Pemain Diaspora Ini Gagal Bela Timnas Indonesia Karena Aturan Ketat FIFA

"Skenario terburuk ketika U-20 berlangsung dengan kehadiran Israel, berbagai gangguan keamanan, bahkan bisa mengarah pada tuduhan pelanggaran konstitusi, yang berujung pada impeachment," ujar Hasto dalam keterangannya pada Selasa, 4 April 2023.

Karenanya, menurut Hasto PDI Perjuangan berusaha sekuat tenaga agar Piala Dunia U-20 tetap berlangsung di Indonesia tanpa kehadiran Israel. Salah satu usahanya, menurut Hasto, adalah lobi-lobi terhadap pemerintah agar Piala Dunia U-20 tetap berjalan sesuai rencana dengan catatan tanpa Israel.

Aturan Baru FIFA untuk Cegah Permainan Negatif ala Indonesia vs Australia U-17

"Bayangkan saja, Presiden Jokowi yang begitu berprestasi saja bisa dituduh macem-macem. Jadi para kader PDI Perjuangan membela Pak Jokowi, dan Beliau memang harus bersikap tegas agar U-20 tetap berjalan," tegas Hasto.

Hasto mengatakan PDIP terus melakukan lobi-lobi untuk mencari jalan keluar guna menghindari kelompok tertentu yang mencari kesempatan untuk membenturkan PDIP dengan Pemerintah, atau Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Jokowi.

Halaman Selanjutnya
img_title