Jubir Menhan Bantah Anies Baswedan soal Anggaran Kementerian Pertahanan

Jubir Menhan, Dahnil Ahzar Simanjuntak
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA Jabar – Juru bicara Menteri Pertahanan, Dahnil Ahzar Simanjuntak membantah pernyataan calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan soal anggaran Kementerian Pertahanan (Kemenhan). Menurut Dahnil, anggaran Kemenhan selama dipimpin oleh Prabowo Subianto tidak sampai Rp.700 triliun.

Kenapa Kasus Mardani Maming Disorot Netizen Hingga Akademisi? Ini Kata Ahli

Dahnil menegaskan bahwa pernyataan Anies yang menyebut anggaran Kemenhan mencapai Rp.700 triliun itu merupakan pembohongan publik.

"Anggaran Kementerian Pertahanan Tahun 2023 adalah Rp131 triliun, dan Rp30 triliun untuk alutsista. Jadi, kebohongan publik menyebut Rp700 triliun," kata Dahnil dikutip Selasa, 9 Januari 2024.

Jawaban Titiek Soeharto Apakah Akan Rujuk Dengan Prabowo Subianto

Anies Rasyid Baswedan saat debat Pilpres 2024

Photo :
  • viva.co.id

Kemudian, Dahnil menilai pernyataan yang dilontarkan salah satu capres pada debat ketiga Pilpres 2024 yang menyinggung soal anggaran Kemenhan tidak etis. Sebeb menurutnya, hal tersebut dilakukan yang ingin menjatuhkan lawan debat.

Mobil Kepresidenan Pilihan Prabowo Terlihat Sangat Gagah Buatan Lokal

Dikutip dari viva.co.id, disebutkan bahwa Kementerian Pertahanan pada tahun 2p23 mendapatkan pagu anggaran sebesar Rp.134,32 triliuan yang merupakan hasil penambahan Rp.2,4 triliun dari usulan pemerintah. Dari angka tersebut, anggaran untuk alutsista sebesar Rp.30 triliun.

Kemudian, pagu anggaran Kemenhan untuk tahun 2024 adalah sebesar Rp.139,26 triliun.

Halaman Selanjutnya
img_title