Kronologi Mahasiwi Indonesia di Australia Meninggal Tertimpa Batang Pohon Besar

Mahasiswi asal Indonesia meninggal tertimpa pohon di Australia
Sumber :
  • Daily Mail

VIVA Jabar – Miris nasib seorang mahasiswi asal Indonesia harus meregang nyawa saat dirinya tengah menimpuh pendidikan di Australia.

Timnas Indonesia Siap Kudeta Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, The Socceroos Antisipasi Lini Belakang

Ia dikabarkan meninggal dunia usai tertimpa pohon besar. Saat layanan darurat berusaha menyelamatkan nyawanya, namun ketika sampai di lokasi nyawa mahasiswa itu tidak tertolong.

Kronologi Kejadian

Siasat Erick Thohir Soal Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia yang Sibuk Bermain di Liga Jelang Lawan Australia

Mahasiswi yang meninggal di Australia itu yakni Alifia Soeryo (22). Diketahui bahwa kejadian itu terjadi pada Rabu, 7 Februari 2024. Saat itu, Alifia sedang berolahraga di lapangan sepak bola Universitas Adelaide di War Memorial Drive. Dia berhenti untuk beristirahat sejenak di bawah naungan pohon besar. Namun tiba-tiba batang pohon tersebut patah dan menimpa dirinya.

Dilansir dari 7News, Senin, 12 Februari 2024, petugas pertolongan pertama saat itu mencoba melakukan penanganan pada Alifia setelah dia tertimpa batang pohon. Namun sayang, nyawa Alifia tidak dapat diselamatkan karena meninggal di lokasi kejadian sebelum mendapatkan perawatan.

Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Bakal Sibuk di Liga Masing-Masing, Laga Lawan Australia Makin Berat?

Salah seorang  petugas pertolongan pertama mengatakan, batang pohon itu telah terbelah beberapa tahun yang lalu dan terbagi menjadi dua bagian dengan berat sekitar 10 ton. Namun batang pohon itu akhirnya patah hingga menimpa Alifia saat itu.

Polisi setempat mengatakan bahwa mereka sedang mencari dua orang saksi yang membantu Alifia setelah tertimpa pohon. Salah satu saksi yang diduga adalah pensiunan profesional medis.

Halaman Selanjutnya
img_title