Panji Gumilang Labeli Gelar Habaib Sesuatu Hal Aneh, Ini Penjelasan Habib Quraisy Baharun

Pimpinan Majelis Rasulullah Jawa Barat, Habib Quraisy Baharun
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar - Dugaan Anasir yang dibangun pimpinan ponpes Al-Zaytun, Panji Gumilang soal identitas keturunan Nabi merupakan hal yang aneh, pernah dikonfirmasi oleh Pimpinan Majelis Rasulullah Jawa Barat, Habib Quraisy Baharun.

Dedi Mulyadi Sebut Ada Kejutan Ditengah Gonjang-ganjing Pencalonannya di Pilgub Jabar

Melansir dari viva.co.id, dalam salah satu ceramahnya, Habib Quraisy Baharun pernah turut menanggapi polemik nasab para habib di Indonesia yang disebut belum terkonfirmasi tersambung hingga ke Rasulullah SAW.

Ceramah Habib Quraisy Baharun itu ditayangkan melalui kanal YouTube Madrasah Rasulullah. Quraisy mengaku bahwa banyak orang yang memintanya untuk menyikapi tentang polemik nasab para habib ini. 

Cara Download Video YouTube via SaveFrom.net Terbaru 2024, Mudah dan Aman!

Terkait hal tersebut, dia mempersilahkan setiap orang untuk menyampaikan pendapatnya, akan tetapi menurutnya jangan sampai memecah belah kaum Muslim dan orang-orang berilmu yang justru akan membuat sedih Rasulullah SAW, terlebih menciderai keagungannya.

"Orang berpendapat silakan saja berpendapat, tapi tidak harus menjadi perpecahan di antara kaum muslimin apalagi sampai menjadi perpecahan di antara ahlul 'Ilmi. Ini yang dirugikan bukan Habib, tapi yang dirugikan nabi Muhammad SAW, yang bersedih nabi Muhammad SAW. Coba masing-masing berpikir apa yang diucapkannya, apa tujuannya, apa manfaatnya," kata Habib Quraisy dilansir dari viva.co.id

Amalan Doa Pembuka Pintu Rezeki Menurut Ustaz Adi Hidayat, Kunci Berlimpahnya Berkah

Quraisy mengatakan, terkait hal ini dirinya berpegang pada ulama-ulama terdahulu yang tak satupun ada yang meragukan nasab para habib di Tanah Air. 

"Kesimpulannya bahwa kenapa ulama-ulama dulu tidak ada yang meragukan (nasab habib di Indonesia)? Padahal mereka ilmunya luar biasa, pengetahuan terhadap sejarahnya luar biasa. (Mestinya) Mereka itu pegangan kita semuanya dalam masalah-masalah yang membingungkan seperti sekarang ini," pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
img_title