Persita Tangerang Bawa Kabar Baik Jelang Hadapi Persib Bandung

Pelatih Persib Bojan Hodak dan Pelatih Persita Luis Duran
Sumber :
  • Kolase tvOnenews/Persib/Persita

Jabar –Dalam momen krusial menjelang lanjutan BRI Liga 1 2023/24, Persita Tangerang telah memastikan bahwa seluruh skuad berada dalam kondisi prima dan siap 'meledak' di empat laga tersisa musim ini jelang menghadapi Persib Bandung.

Bojan Hodak Optimis Persib Bandung Menang Lawan Persita Tangerang Meski Kondisi Tim Tak Prima

"Persiapan sampai saat ini sangat bagus. Para pemain terus bekerja dengan motivasi tinggi untuk bisa memberikan hasil terbaik di empat laga sisa," ujar pelatih Luis Edmundo Duran, dikutip dari Liga Indonesia Baru pada Minggu, 14 April.

Menekankan pentingnya persiapan fisik dan taktik, pelatih asal Chili ini juga menambahkan, "Saya sebagai pelatih juga bekerja berikan yang terbaik kepada pemain. Dan tentu harapannya kami bisa meraih hasil positif."

Ciro Alves Prediksi Persib vs Persita Tangerang Bakal Sulit

Sementara itu, Panitia Penyelenggara pertandingan Persita telah mengambil keputusan penting terkait venue pertandingan. Setelah berkomunikasi dengan pihak keamanan dan semua unsur terkait, mereka memutuskan untuk tidak menggelar laga di Stadion Indomilk Arena.

"Kami berpacu dengan waktu yang sangat terbatas di masa liburan hari raya ini, dengan memperhatikan jadwal terbaru dari PT Liga Indonesia Baru (LIB). Maka opsi terbaik adalah menggelar pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta," kata ketua Panpel Persita, Tommy Kurniawan.

Bojan Hodak Ungkap Penyebab Dedi Kusnandar Alami Cedera Patah Kaki

Lebih lanjut, Tommy menambahkan, "Pihak klub dan juga LIB sebagai operator BRI Liga 1 juga terus berkomunikasi dalam menentukan venue pertandingan ini dan sepakat untuk tidak menunda laga ini karena sudah memasuki fase akhir."

Dengan persiapan yang matang, Persita Tangerang akan 'meledak' dalam pertandingan pekan ke-31 ketika mereka menjamu Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, pada Senin (15/4) sore.

Halaman Selanjutnya
img_title