Indra Sjafri Gerilya di Belanda, Cari Pemain Diaspora

Indra Sjafri
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri tengah bergerilya di Belanda untuk mencari pemain diaspora potensial.

Indra Sjafri Tolak Marselino Ferdinan untuk Gabung Timnas Indonesia U-20

Indra Sjafri di Belanda ditemani oleh Fardy Bachdim dalam pencarian pemain diaspora.

Diketahui, Indra Sjafri kini didapuk menjadi pelatih Garuda Nusantara, yang merupakan bekas tim U-17 yang tampil di Piala Dunia U-17 2023 lalu.

Timnas Indonesia Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Asalkan...

Di dalam skuadnya pada saat ini, Indra Sjafri memiliki sejumlah pemain bintang, termasuk Arkhan Kaka, yang sudah bermain untuk tim senior Persis Solo.

Selain itu, ada beberapa pemain diaspora seperti Welber Jardim, yang berkarier di tim asal Brasil, Sao Paulo FC, serta Chow Yun Damanik.

PSSI Buka Suara Soal Harga Tiket Naik Dua Kali Lipat: Timnas Indonesia Butuh Pendaan Besar

Amar Brkic, yang menimba ilmu di akademi Hoffenheim, juga bisa menjadi andalan untuk timnas Indonesia U-20, yang sedang menatap dua kompetisi pada tahun ini.

Dua kompetisi tersebut adalah Piala AFF U-19 2024 yang akan digelar pada Juni mendatang, dan kualifikasi Piala Asia U-20 2025 pada September mendatang.

Halaman Selanjutnya
img_title