Akhirnya, Boy William Beberkan Perihal Asmaranya: Asmaraku Adalah...
- intipseleb.com
VIVA Jabar – Sempat dikabarkan dekat dengan pedangdut Ayu Ting Ting, Boy William kini tampak masih menikmati kesendiriannya. Artis 32 tahun itu tak ingin terburu-buru mencari pasangan usai sempat gagal menikah.
Soal kehidupan asmaranya, Boy sepertinya belum begitu memikirkannya. Ia lebih fokus pada pekerjaannya untuk saat ini.
"Asmara sekarang, asmaraku adalah pekerjaan aku, dan adalah kita ngobrol-ngobrol sama orang di belakang layar, tapi ya itu bukan hal yang besar banget untuk di-spill. Karena tujuan utama aku adalah untuk memfokuskan pekerjaan aku supaya lebih sukses," ujarnya saat ditemui di kawasan Gading Serpong, Tangerang beberapa hari yang lalu.
Kemudian, Boy merasa beruntung karena keluarganya mengerti tentang perubahan zaman. Ia mengatakan keluarganya tak terlalu mendesaknya untuk segera berumah tangga.
"Ya maksudnya kita hidup di kalangan yang mengerti tentang zaman perubahan, jadi zaman sekarang nggak ada yang dipaksain nikah lagi. Enjoy life. Kalau waktunya datang, ya let's go. Kalau nggak, ya nggak dipaksa juga," tuturnya.
Sementara soal caranya menikmati hidup, Boy William rupanya sedang menikmati pekerjaannya. Ia bahkan sudah memiliki banyak ide meski masih di awal tahun.
"Aku pengin banyak banget sih, pengin lebih banyak bikin acara-acara baru. Nanti sudah banyak yang sudah ada di idea kita, kita mau buat acara-acara baru tinggal kita keluarin saja. Dan itu saja," katanya.
Sebagai informasi, Boy William sempat berencana menikah dengan Karen Vandela. Namun keduanya mengumumkan pertunangannya batal pada tahun 2022.
Lebih lanjut Boy William tidak menentukan kapan ia mematok waktu akan menikah.
"(Fokus kerja) banget. Di zaman sekarang kita sudah masuk di Gen Z, semua orang independent cari uang. Hidup semau mereka, enjoy life, nggak ada patokan nikah," pungkasnya.