Dari Kisah Nyata, Berikut Gambaran Singkat Film Kutukan Sembilan Setan
- intipseleb.com
VIVA Jabar – Sebentar lagi bioskop Indonesia akan kembali disuguhkan dengan film bergenre horor. Film hasil kerjasama rumah produksi PIM Pictures dan Dynamic Pictures ini akan tayang perdana pada 8 Juni 2023 mendatang.
Film ini berkisah tentang lima orang sahabat. Mereka diantara lain adalah Verdy (yang diperankan oleh Fandy Christian), Lia (yang diperankan oleh Denira Wiraguna), Devon (yang diperankan oleh Ajil Ditto), Miko (yang diperankan oleh Joshua Suherman), dan Sarah (yang diperankan oleh Frislly Herlind). Kelima orang ini pergi untuk menikmati liburan bersama.
Sebenarnya liburan mereka sempat tertunda beberapa kali. Namun, akhirnya mereka memutuskan untuk pergi berlibur ke gunung Bromo.
Setibanya di lokasi liburan, yakni gunung Bromo, ada salah satu diantara mereka yang diganggu oleh mahluk halus. Disanalah, adegan mencekam muncul dan mampu membuat buluk kuduk merinding.
Sang sutradara, Arie Aziz mengungkapkan bahwa pihaknya mencoba menghadirkan berbagai adegan mencekam sehingga penonton akan merinding dibuatnya.
“Kami berikan berbagai scene menyeramkan yang dibuat khusus untuk para penikmat horor. Mulai dari awal hingga akhir penonton akan disuguhkan rasa takut dengan intensitas yang tinggi. Kami menghadirkan karya ini dari hati dengan harapan bisa dinikmati," kata Arie Aziz.
Sementara produser Film "Kutukan Sembilan Setan", Agustinus Sitorus, berharap film ini dapat dinikmati dan diterima oleh para pecinta film horor. Meski produksi film terhambat karena adanya pandemi COVID-19, ia yakin kualitas film ini bisa memuaskan penonton.