Tegas, Kapolri Listiyo Sigit akan Tindak Anggota yang Tidak Ikut Arahan

Kapolri Jenderal Listiyo Sigit Prabowo
Sumber :
  • tvonenews.com

Jabar – Usai diterjang berbagai persoalan sejak tahun 2022 silam, Kapolri Jenderal Listiyo Sigit blak-blakan soal kondisi instansi yang ia pimpin.

Dikutip dari tvOnenews pada Selasa, 21 Februari 2023, dikatakan bahwa orang nomor satu di tubuh Polri tersebut mengungkapkan semua jajarannya wajib patuh mengikuti instruksi serta arahan pimpinan dan hukum.

"Terkait dengan kondisi dan situasi internal, tentu ini komitmen kami dari kemarin bahwa upaya kita terus melakukan perbaikan baik dari sisi instrumental struktutal, dan kultural. Itu tentu terus kita lakukan," kata Kapolri Listyo di Mabes Polri, Jakarta pada Selasa, 21 Februari 2023.

Menurut polisi berpangkat Jenderal tersebut, penilaian terhadap anggota Polri akan berlaku sesuai prestasi yang diterima. Kendati demikian, ia juga menegaskan apabila ada anggota yang tidak mengikuti arahan pimpinan pihaknya tidak akan segan-segan menindak.

"Terhadap anggota yang tidak bisa mengikuti komitmen, tidak bisa ikuti SOP dan disiplin yang kita canangkan, tentunya kita berikan tindakan tegas," tegasnya.

Selain itu, Kapolri Listyo menungkapkan terdapat 450 ribu personel yang harus menjaga komitmen tersebut.

Dia menuturkan tidak ingin melihat anggota keluar dari barisan, karena akan ditindak tegas.