KBRI Phnom Penh Sambangi NOC Indonesia Sumbang Logistik

Opening Ceremony SEA Games 2023
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA Jabar - Sekretariat NOC Indonesia di Morodok Athlete Village, Phnom Penh, menerima kedatangan tamu istimewa pada Rabu (10/5/2023). Tamu kehormatan itu yakni Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Phnom Penh.

Kedatangan KBRI Phnom Penh ke Skeretariat NOC Indonesia dalam rangka pemberian dukungan moral dan dukungan logistik selama Indonesia berlaga di SEA Games 2023.

"Ini bentuk dukungan kita dari KBRI Phnom Penh bagi Tim Indonesia untuk atlet, ofisial dan semuanya yang tengah berjuang untuk mengibarkan bendera Indonesia dan menggemakan Indonesia Raya sebanyak mungkin di SEA Games ke-32 di Kamboja," kata Kuasa Hukum sementara KBRI Phnom Penh, Lauti Nia Astri dilansir viva.co.id, Rabu (10/5/2023).

"Ini bentuk kepedulian kami ke seluruh tim Indonesia yang berjuang di sini. Meski hanya sedikit dan tidak banyak dari kami, tapi ini bentuk perhatian kami kepada Tim Indonesia dan kami tentunya bersama seluruh warga Indonesia di sini berharap dan berdoa yang terbaik untuk Indonesia," tambahnya.

Lauti Nia menuturkan, KBRI Phnom Penh selalu berkoordinasi secara intens dengan NOC Indonesia dan Tim Chef de Mission (CdM) demi kelancaran Tim Indonesia selama mereka berada di Kamboja.

"Kami sejak awal selalu kontak-kontakan. Kita sempat ada surat menyurat dan juga zoom meeting sehingga kami tahu seperti apa persiapan Tim Indonesia di SEA Games ke-32 ini. Terutama dari pak CdM Lexyndo Hakim," tandasnya.

Dikatakan Lauti Nia, KBRI pernah mendapat undangan dari pemerintah Kamboja guna meninjau lokasi dan venue menjelang pembukaan SEA Games. KBRI menurutnya, juga mengetahui dalam pertemuan tersebut bahwa Kamboja menjadi tuan rumah pertama kali di laga perlombaan se Asia Tenggara ini.