Akhirnya Terbongkar, Ini Alasan Irish Bella Tak Jenguk Ammar Zoni ke Penjara

Ammar Zoni pakai Baju tahanan berwarna oranye
Sumber :
  • ANTARA

VIVA Jabar – Pesinetron Ammar Zoni sempat dipenjara beberapa bulan karena tersandung kasus penyalahgunaan narkoba. Hal tersebut membuat Ammar sangat merasa bersalah karena sudah ingkar janji pada istrinya, Irish Bella untuk menjauhi barang haram tersebut.

Merasa gagal dan ingkar janji, Ammar Zoni sengaja meminta Irish Bella tidak menjenguk dirinya ke penjara.

"Sebelum kita nikah kita janji untuk sama-sama ke arah yang lebih baik, dan disini gue mengkhianati janji itu dan gue bilang sama dia jangan datang ke sini (penjara)," ujar Ammar Zoni di YouTube Deddy Corbuzier, 19 Oktober 2023.

"Gak perlu lo harus sedihin gue, jalanin aja kehidupan sebagaiman seakan tidak terjadi apa-apa, ini salah dan gue sipa menerima semua itu," kata Ammar Zoni.

"Jadi kesana aja gak pernah, iya gue gak mau dan gue gak ada ngehubungin selama 7 bulan," timpalnya.

Tak hanya mengakui bahwa ia tidak ada komunikasi dengan istrinya itu, Ammar juga membenarkan isu bahwa dirinya sudah tidak tinggal satu rumah dengan Irish Bella.

Kemudian, lanjut Ammar, saat bebas dari penjara 9 Oktober 2023 yang lalu, ia tidak bertemu dengan Irish Bella. Pernah ketemu itu pun di sebuah kajian.