Update Harga Terbaru iPhone 14 Plus di Akhir Juni 2024 dan Spesifikasinya

iPhone 14 Plus
Sumber :
  • ZDNet

VIVA Jabar – iPhone 14 Plus merupakan salah satu seri iPhone 14. iPhone 14 Plus hadir untuk menggantikan nama iPhone 13 mini di generasi sebelumnya.

Spesifikasi Realme 13 Pro Plus Muncul Ke Publik: Benarkah Baterainya Berkualitas?

iPhone 14 Plus dirilis tahun 2022 lalu, tepatnya di bulan September dengan iPhone 14 series lainnya. Saat ini iPhone 14 Plus dibanderol dengan harga mulai dari Rp. 12 juta untuk memori penyimpanan yang paling rendah.

Harga tersebut memang cukup fantastis untuk sebuah smartphone. Akan tetapi, iPhone 14 Plus memiliki beberapa fitur unggul yang membuat harga dan kualitasnya sepadan.

Spesifikasi Vivo Y18t dan Vivo Y18i Bocor Ke Publik: Benarkah Miliki Spek Dewa?

Bagi kamu yang sedang mencari iPhone dengan kualitas terbaik dan tercanggih, iPhone 14 Plus dapat dijadikan pilihan. Pasalnya, seri iPhone 14 memiliki beberapa fitur yang tidak dimiliki oleh smartphone merek lain.

Maka dari itu, jika kamu penasaran dengan spesifikasi dan harga terbaru iPhone 14 Plus, simak penjelasan berikut.

Sangat Mudah! Ini Tips Jitu Menggunakan Fitur Blur di HP Poco

Spesifikasi iPhone 14 Plus 

iPhone 14 merupakan salah satu smartphone tercanggih saat ini dengan beberapa spesifikasi dan fitur-fitur unggul yang ditawarkan sebagai berikut.

Desain Mewah dan Kokoh

Apple menggantikan seri Mini iPhone dengan seri Plus. Tentunya iPhone 14 Plus hadir dengan sejumlah peningkatan, khususnya dari segi desain yang terlihat lebih mewah dan kokoh.

iPhone 14 Plus hadir dengan tampilan dua kamera di bagian belakang atau biasa disebut dengan kamera boba. iPhone 14 Plus juga hadir dengan beberapa varian warna yaitu Midnight, Blue, Starlight, Purple, dan Red.

Layar yang Super Canggih

iPhone 14 Plus hadir dengan layar Super Retina XDR OLED, saat ini diyakini sebagai OLED terbaik. iPhone 14 juga menyuguhkan layar full display sehingga memberikan kenyaman bagi pengguna dalam aktivitas pemakaian. iPhone 14 juga dibekali dengan layar Ceramc Shield Glass yang mampu melindungi layar dari benturan dan goresan. 

Performa dan Baterai yang Mumpuni

iPhone 14 Plus hadir dengan performa terbaik, yaitu menggunakan chipset A15 Bionic yang dirancang dengan kinerja lebih baik dan memiliki kecepatan proses data 50% kencang dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

iPhone 14 Plus juga didukung dengan kapasitas baterai mencapai 4.323 mAh. Apple mengklam bahwa kapasitas baterai ini mampu bertahan selama 26 jam. iPhone 14 Plus cocok digunakan untuk kamu yang suka nonton film dari smartphone.

Kualitas Kamera Terbaik

iPhone 14 Plus hadir dengan kualitas kamera yang sangat baik. Kamera utama iPhone 14 dibekali dengan lensa 12 MP yang sudah didukung dengan fitur penstabilan gambar optik sensor bergerak. Selain itu, iPhone 14 Plus juga memiliki kamera ultra wide 12 MP dengan lensa tujuh elemen dan 100% focus pixels. 

Harga iPhone 14 Plus

·       iPhone 14 Plus 128 GB: Rp 12.999.000

·       iPhone 14 Plus 256 GB: Rp 15.499.000

·       iPhone 14 Plus 512 GB: Rp 18.499.000