Tips Jitu Mencegah Akun Bank dari Kebobolan, Ikuti Langkah Berikut Ini

Cyber Crime
Sumber :
  • PPID Kota Serang

VIVA Jabar – Di era modern dan serba digital seperti saat ini, banyak sekali tindak kejahatan yang sangat canggih dan tanpa sadar kita rasakan. Salah satu tindak kejahatan yang paling sering terjadi saat ini yaitu pencurian data pribadi lewat ponsel.

Sharp 42 inci 2T-C42: Sinematografi Rumah ala Bioskop dengan Harga Terjangkau

Banyak orang yang mengeluh data pribadinya dicuri termasuk akun bank. Saat ini, transaksi perbankan bisa dilakukan secara digital hanya dengan mendaftar nomor telepon.

Oleh karena itu, penting sekali bagi kita untuk menjaga keamanan nomor telepon agar tidak dicuri oleh penjahat.

5 Speaker Harman Kardon Terbaik 2024: Suara Jernih dengan Bass Menggelegar

Masih banyak yang tidak menyadari bahwa nomor telepon yang tidak aktif atau sudah hangus dapat dimanfaatkan oleh para penjahat untuk mencuri akun bank, apalagi nomor telepon yang sudah tidak aktif tersebut belum diganti ke nomor baru dalam transaksi bank digital. Hal ini bisa dimanfaatkan oleh tindak pelaku kejahatan untuk mencuri akun perbankan milikmu.

Group Head Customer Contact Center XL Axiata, M. Yunus, mengingatkan agar masyarakat selalu berhati-hati dan waspada terhadap tindak kejahatan yang mungkin terjadi.

Apple Rilis iMac Warna-warni dengan Chip M4, Performa Mengagumkan Berpadu Teknologi Canggih

“Meskipun transaksi perbankan semakin mudah, pengguna layanan seluler dan perbankan harus tetap waspada agar terhindar dari tindak kejahatan perbankan, termasuk pembobolan akun," ujarnya. 

M. Yunus mengatakan bahwa nomor telepon yang sudah tidak terpakai atau hangus bisa dimanfaatkan tindak pelaku kejahatan untuk membobol rekening bank.

Halaman Selanjutnya
img_title