Infinix XPAD Bakal Meluncur, Harga Cuma Rp. 1 Jutaan Aja Nih!

INFINIX XPAD
Sumber :
  • YouTube Mrnewmobile

Jabar, VIVA – Infinix akhirnya meluncurkan tablet barunya bernama Infinix XPAD di Indonesia. Tablet baru Infinix ini resmi diluncurkan pada 27 Agustus 2024 dan dibanderol dengan harga sangat murah yakni Rp. 1 jutaan saja Infinix XPAD seru dan punya fitur pintar, salah satunya AI atau fitur pintar yang tidak tersedia di semua platform.

Keren! Infinix Punya Fitur Smart Panel, Begini Penjelasan dan Cara Mengaktifkannya

Infinix mengungkapkan bahwa modul AI ini mendukung OpenAI ChatGPT untuk memudahkan pengguna membuat semua pengoperasian menjadi nyaman dan efisien.

Fitur AI ini juga dikenal untuk memenuhi kebutuhan pendidikan dengan bantuan asisten pintar Folax yang didukung ChatGPT, dengan perintah sederhana yaitu "Hai Folax". Dengan menggunakan fitur AI ini, Anda harus memberikan instruksi XPAD untuk mengirim pesan teks atau mencari informasi.

Recommended! 3 HP Vivo Terbaru di 2024 dengan Fitur NFC, Keren dan Canggih!

Tak hanya itu, Infinix XPAD juga hadir untuk memenuhi kebutuhan hiburan penggunanya karena dilengkapi dengan empat speaker elektronik yang ditempatkan di setiap sisi bodinya untuk memberikan pengalaman audio yang menyenangkan bagi pengguna.

Infinix XPAD juga memiliki sistem operasi XOS 14 berbasis Android 14 yang mampu mendukung multitasking di berbagai fungsi. Pengguna dapat menggunakan fitur perintah suara "Hey Folax" untuk memahami percakapan seperti orang berbicara dengan "orang" lain.

iPhone 16 akan Diluncurkan, Produk Apple Versi Lama Terancam Discontinue

Folax juga dapat diperintahkan untuk memutar musik favorit Anda, menanyakan tren saat ini, menanyakan restoran mana yang populer, menerjemahkan bahasa, dan banyak lagi.

Infinix XPAD mengandalkan chip MediaTek Helio G99 dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 8 GB. Tablet ini harganya sangat terjangkau, hanya Rp. 1 jutaan saja Tablet ini akan dijual dengan harga Rp 1.799.000 untuk RAM 4/128 GB dan Rp 1.999.000 untuk RAM 4/256 GB di lokasi retail pertama.

Halaman Selanjutnya
img_title