Rujak Bang Sulthan Banyak Digemari Orang, Antreannya Sampai 2 Jam
- Screenshot berita VivaNews
VIVA Jabar - Belakangan sedang viral di dunia kuliner tentang rujak Sukabumi yang dijual di depan Thamrin City, Jakarta. Produk kuliner itu bernama Rujak Bang Shultan, rujak yang satu ini memakai buah yang tak biasa sehingga membuatnya semakin menarik untuk dicoba.
Rasa rujak ini perpaduan antara asam, manis, gurih, segar dan pedas yang berpadu menjadi satu. Tak heran jika rujak viral Thamrin City ini menjadi buruan banyak orang yang menjadi penggemar rujak.
Saking antre dan ramainya, Rujak Bang Shultan sampai memiliki dua ulekan besar untuk membuat bumbunya. Bumbu dibuat menggunakan terasi dan buah kecombrang yang ditambah gula merah yang dihaluskan.
Menariknya lagi, rujak viral Thamrin City ini menggunakan tambahan buah huni dan lobi-lobi yang membuat rujak semakin asam serta akan bercampur menjadi hidangan yang nikmat.
Barulah setelah itu dicampurkan dengan buah-buahan segar seperti mangga muda, jambu merah, jambu kristal, belimbing, nanas, pepaya, ubi dan yang lainnya. Lalu, diaduk di atas ulekan sampai bumbunya merata.
Tak mesti dicampur, bumbunya juga bisa request untuk dipisah. Harga seporsi rujak viral ini masih terbilang murah karena hanya dibanderol dengan harga Rp15 ribu saja.
Rujak Bang Shultan ini buka mulai jam 11 siang sampai jam 5 sore. Karena ramai, pembeli harus menulis antrian terlebih dahulu untuk antre.